Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Menteri Koordinator Bidang PMK, Muhadjir Effendy, dan dihadiri oleh sejumlah Kementerian/Lembaga terkait.
Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), H. Rusdy Mastura, turut hadir dalam kegiatan tersebut, didampingi oleh Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Sandra Tobondo.
Dalam paparannya, Gubernur Rusdy Mastura memberikan gambaran umum mengenai kondisi wilayah dan penduduk di Provinsi Sulteng.
Provinsi Sulawesi Tengah terdiri dari 12 kabupaten dan 1 kota dengan luas wilayah mencapai 61.841,29 km², serta perairan laut seluas 77.295 km² dan panjang garis pantai 6.653,31 km,” jelasnya.