Hukrim

Korban Busur Panah di Mandai Akan Jalani Operasi, Polisi Kerahkan Tim Khusus

60
×

Korban Busur Panah di Mandai Akan Jalani Operasi, Polisi Kerahkan Tim Khusus

Share this article
Korban Busur Panah di Mandai Akan Jalani Operasi, Polisi Kerahkan Tim Khusus
Korban Busur Panah di Mandai Akan Jalani Operasi, Polisi Kerahkan Tim Khusus

Lintassulawesi.com– Aksi teror busur panah kembali membuat resah warga Makassar dan sekitarnya. Kali ini, seorang remaja berusia 17 tahun asal Mandai, Kabupaten Maros, menjadi korban.

Anak panah yang dilepaskan oleh sekelompok begundal bermotor menancap di paha kanannya saat melintas di Jalan Poros Makassar-Maros pada Minggu (8/12/2024) dini hari.

“Korban mengalami luka serius akibat anak panah yang menancap di paha kanannya,” ujar Kapolsek Mandai, AKP Agus Purwanto, Senin (9/12/2024).

Insiden tersebut terjadi ketika korban sedang berboncengan dengan dua temannya melintasi Jalan Ir Sutami Makassar.

Saat tiba di Bundaran Air Mancur Mandai, mereka melihat sekelompok remaja sedang nongkrong di pinggir jalan.

Tidak lama setelah itu, kelompok tersebut mengejar korban menggunakan motor dan melepaskan busur panah.

“Pelaku mengejar korban menggunakan motor dan menembakkan busur panah, hingga melukai salah satu dari mereka,” jelas Agus.

Korban yang terluka dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan intensif

Menurut keluarga, remaja tersebut akan menjalani operasi untuk mengeluarkan anak panah yang masih tertancap di pahanya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *