lintassulawesi.com–Wakil bupati Jeneponto H. Paris Yasir, pimpin rapat koordinasi dengan OPD, tekankan tiga poin penting yakni diharapkan agar OPD dapat mendorong peningkatan kelengkapan data, kebersihan lingkungan dan Adipura.
Terkait Adipura H. Paris Yasir berharap agar seluruh OPD khususnya Aparatur Sipil Negara dapat menjadi garda terdepan dalam mendorong kebersihan lingkungan.
Wabup terpilih periode 2018-2023 ini, juga menekankan harusnya kita mengedepankan budaya bersih dilingkungan. Jika budaya ini dapat dibangun pada akhirnya Adipura akan kita raih kedepan ungkap H. Paris Yasir.
Selain itu H. Paris Yasir juga mengatakan, dia sangat mengapresiasi para kepala OPD yang telah menunjukkan kinerjanya. Olehnya itu dia berharap agar seluruh OPD lingkup Jeneponto dapat membangun sinergitas dan kebersamaan dalam pelaksanaan pemerintahan, ungkapnya.
Itu yang dikatakan Wabup Jeneponto saat pimpin rapat Coffe Morning diruang pola parrannuanta kemarin, Senin (14 /1/2019). Hadir dalam rapat para Asiaten, Staf Ahli dan para kepala OPD lingkup Pemkab Jeneponto.
Lanjut H. Paris Yasir mengatakan saya sepakat jika perbaikan data untuk kepentingan perencanaan pembangunan dilingkup OPD. Sebab ini sangat penting dalam mendorong perencanaan pembangunan yang tepat sasaran, ungkapnya.
Ditempat yang sama Sekretaris Daerah Kabupaten Jeneponto H.M. Syafruddin Nurdin mengatakan, awal pemerintahan baru ini, Pelayanan publik menjadi pokus pemerintah.
Olehnya itu, beberapa OPD terkait pelayanan publik, akan terus dipantau serta dievaluasi dengan melakukan komunikasi dengan jajaran manajemen baik dalam bentuk rapat maupun koordinasi melalaui Media Informasi, ungkap H.M. Syafruddin Nurdin.